Estafet Bola, Perkuat Karakter dan Kerjasama Anak

18 Februari 2020 14:57:58 WIB

Pembelajaran pada anak tidak dapat dilepaskan dari dengan permainan. Dunia anak tidak akan dapat lepas dari bermain, sesuai prinsip pembelajaran pada anak. Bermain seraya belajar atau belajar seraya bermain. Tujuan dari permainan adalah untuk menyampaikan pembelajaran, namun anak tidak merasa terbebani untuk belajar, karena dilaksanakan dengan bermain. Melalui bermain ada beberapa bidang pengembangan untuk anak  yang terstimulasi. Salah satu permainan yang dapat diberikan untuk anak usia dini adalah permainan bola estafe, dimana dalam permainan itu dilaksanakan secara kelompok. Alat yang dipergunakan adalah bola pingpong dan bilah bambu. 

Cara melakukannya adalah sebagai berikut.

  1. Siapkan dua regu yang terdiri dari anggota yang sama banyak, sekitar 6 anak tiap regunya
  2. Anak yang berada di baris paling depan harus bersiap-siap untuk menggelindingkan bola di bilah bamu, sedangkan anak lain yang berada di belakang harus berkonsentrasi penuh menunggu bola menggelinding di bilah bambu yang dibawanya
  3. Ketika peluit telah berbunyi, anak yang berada di barisan paling depan dari setiap regu menggelindingkan bola pada bilah bambu yang dipegannya dan digelindingkan lagi pada anak di barisan kedua
  4. Anak yang menerima bola harus menggelindingkan bola langsung kepada anak yang ada di belakangnya dan bola tidak boleh jatuh. Jika bola terjatuh maka harus diulangi dari awal.
  5. Pengoperan bola terus dilakukan hingga diterima oleh anak yang terakhir
  6. Regu yang pertama kali menggelindingkan bola di barisan terakhir adalah pemenangnya

Diharapkan dengan menerapkan permainan ini dapat menggali berbagai permaianan sebagai wahana meningkatkan semangat belajar anak dan melatih bekerja sama.

Komentar atas Estafet Bola, Perkuat Karakter dan Kerjasama Anak

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License